Sejarah Kerajaan Mataram Kuno (Mataram Hindu-Budha)

Sejarah Mataram Kunoatau disebut juga dengan Bhumi Mataram pada awalnya terletak di Jawa Tengah. Daerah Mataram di kelilingi oleh banyak pegunungan dan di tengahnya banyak mengalir sungai besar diantaranya sungai Progo, Bogowonto, Elo, dan Bengawan Solo. Keadaan tanahnya subur sehingga oertumbuhan penduduknya cukup pesat.
 
Sumber Sejarah Kerajaan Mataram Kuno
 
1. Sumber-Sumber Berupa Prasasti
Prasasti yang menjelaskan tentang keberadaan Kerajaan Mataram Kuno yaitu antara lain:
a. Prasasti Canggal ditemukan di halam Candi Gunung Wukir di desa Canggal berangka tahun 654 Syaka dalam bentuk Candrasangkala atau 732M, berhuruf Pallawa dan berbahasa Sansekerta. Dalam prasasti ini berisi tentang menceritakan tentang pendirian Lingga (Lambang Syiwa) di desa Kunjarakunja oleh Raja Sanjaya. Selain itu juga menceritakan bahwa yang menjadi raja mula-mula Sanna kemudian digantikan oleh Sanjaya anak Sannaha (Saudara perempuan Sanna).
b. Prasasti Kalasan, ditemukan di desa Kalasan Yogyakarta berangka tahun 778M, ditulis dalam huruf Pranagari (India utara) dan bahasa Sansekerta. Dalam isi prasasti ini menceritakan tentang pendirian bangunan Suci untuk dewi Tara dan biara untuk pendeta oleh Raja Pangkaran atas permintaan keluarga Syailendra dan Panangkaran. Selain itu juga menceritakan bahwa raja juuga menhadiahkan desa Kalasan untuk para sanggha (umat Budha).
c. Prasasti Mantyasih ditemukan di Mantyasih Kedu, Jateng berangka tahun 907 M yang menggunakan bahasa Jawa Kuno. prasasti ini berisis tentang raja-raja mataram. Untuk itu prasasti Mantyasih ini disebut juga dengan Prasasti Balitung.
d. Prasasti Klurak ditemukan di desa Prambanan berangka tahun 782 M ditulis dengan huruf Pranagari dan bahasa Sansekerta. Yang berisi menceritakan pembuatan arca Manjusri oleh raja Indra yang bergelar Sri Sanggramadananjaya.
 
2. Sumber-Sumber Berupa Bangunan Candi
Bangunan Candi peninggalan Mataram Kuno antara lain:
a. Banguna Candi bercorak Hindu antara lain Candi-candi pegunungan Dieng, Candi Gedung Songo, yang terletak di Jawa Tengah bagian Utara, dan Candi Prambanan di Yogyakarta. Bangunan candi-candi tersebut didirikan oleh Dinasti Sanjaya.
b. Bangunan Candi bercorak Budha antara lain Candi Mendut, Candi Pawon, Candi Borobudur, Candi Sewuu, Candi Keraton Boko. Bangunan candi-candi tersebut berada di wilayah Jawa Tengah bagian Selatan, yang dibangun oleh Dinasti Syailendra.
 
Kehidupan Politik
Kerajaan Mataram diperintah oleh dua Dinasti atau dua Wangsa yaitu wangsa Sanjaya yang beragama Hindu Syiwa, dan wangsa Syailendra yang beragama Budha. Pada awalnya yang berkuasa adalah Wangsa Syailendra, hal ini sesuai dengan Prasasti Canggal. Menurut para ahli keluarga Sanjaya terdesak oleh Keluarga Syailendra akan tetapi mengenai pergeseran kekuasaan itu tidak diketahui secara pasti, tapi yang jelas kedua-duanya berkuasa di Jawa Tengah. Sedangkan raja-raja dari dinasti Sanjaya yang tertera dalam Prasasti Mantyasih.
Kedua Dinasti tersebut akhirnya bersatu dengan adanya pernikahan antara rakai Pikatan dengan Pramodwardhani. Pramodwardhani adalah anak putri dari Samaratungga.
 
Alasan Empu Senduk memindahkan pusat pemerintahan Mataram Kuno dari Jawa Tengah ke Jawa Timur adalah:
1. Menghindari serangan dari kerajaan Sriwijaya
2. Adanya bencana alam letusan gunung berapi
3. Mengembangkan perekonomian pertanian
4. Mengembangkan perdagangan.
 
Kehidupan Ekonomi
Dalam kehidupan ekonomi, kerajaan Mataram mengembangkan perekonomian agraris karena letaknya di pedalaman dan daerah yang subur tetapi pada perkembangan berikutnya, Mataram mulai mengembangkan kehidupan Pelayaran, hal itu terjadi pada masa pemerintahan Balitung yang memanfaatkan sungai Bengawan Solo sebbagai lalu lintas perdagangan menuju pantai utara Jawa Timur.
 
Daftar Pustaka
 
Notosusanto, Nugroho. Et.al.1984. Sejarah Nasional Indonesia I. Jakarta: PN Balai Pustaka
Siti Waridah Q, 1997, Sejarah Kebudayaan Indonesia, Yogyakarta, Bumi Aksara.
Siti Waridah Q, 2002, Sejarah Nasional dan Umum 1, Yogyakarta, Bumi Aksara.
Soekmono, R. 1973. Pengantar Sejarah Kebudayaan indonesia jilid 1-3,Yogyakarta, Kanesius.
Title : Sejarah Kerajaan Mataram Kuno (Mataram Hindu-Budha)
Description : Sejarah Mataram Kunoatau disebut juga dengan Bhumi Mataram pada awalnya terletak di Jawa Tengah. Daerah Mataram di kelilingi oleh banyak pe...

0 Response to "Sejarah Kerajaan Mataram Kuno (Mataram Hindu-Budha)"

Facebook

Dilindungi